Langkah Mudah Cara Membuat Akun Paypal

gexte.com – Cara Membuat Akun Paypal Baru ini merupakan hal yang perlu anda ketahui sebagai orang yang sering bertransaksi online seperti kirim uang, menerima uang, berbelanja online dan lainnya.

Paypal itu diibaratkan seperti rekening online yang dapat anda gunakan untuk kegiatan transaksi online baik itu membayar ataupun menerima uang dari orang lain. Hal yang membuatnya menarik adalah rekening ini berlaku secara internasional dan itu artinya anda dapat bertransaksi dengan orang-orang baik itu lokal maupun dari luar negeri.

Untuk membuat akun paypal tidaklah berbayar (Gratis!) dan juga mudah. Mungkin karena alasan itu paypal menjadi pilihan utama bagi orang untuk bertransaksi secara online.

Perlu anda ketahui bahwa untuk membuat akun paypal anda haruslah memiliki sebuah akun E-mail. Bagi anda yang belum memilikinya, silakan baca disini Cara Membuat Email Google.

Cara Membuat Akun Paypal Baru

  • Pertama-tama buka www.paypal.co.id dari browser anda.
  • Tunggu sampai loading halamannya selesai lalu klik tombol DAFTAR SEKARANG !
  • Selanjutnya anda diminta untuk memilih BAHASA, WILAYAH dan KATEOGRI PENGGUNA. Biasanya untuk bahasa dan wilayah sudah otomatis disetting untuk Indonesia. Jadi anda hanya perlu memilih kategori PRIMER
  • Anda akan diberikan form yang harus anda isi. Silakan isi semua kotak dengan sebenar-benarnya..
  • Pada bagian bawah ada kotak yang dicentang bertuliskan HUBUNGKAN KARTU KREDIT SAYA, AGAR SAYA DAPAT SEGERA MULAI BERBELANJA.. Hilangkan tanda centangnya..
  • Berikutnya adalah dengan mengklik tombol warna kuning yang bertuliskan SETUJU DAN BUAT REKENING.
  • Setelah itu pasti anda akan diminta untuk mengisikan informasi mengenai kartu kredit anda.. Jika anda belum memiliki kartu kredit maka cukup klik link MASUK KE REKENING SAYA
  • Langkah terakhir adalah dengan membuka Email yang tadi anda gunakan untuk mendaftar dan segera klik link yang diberikan oleh paypal untuk mengaktifkan akun anda tersebut.

Jika anda tidak memberikan informasi kartu kredit anda atau dalam kata lain tidak menghubungkan akun anda dengan kartu kredit anda, maka akun paypal anda akan dilimit. Itu artinya akun anda hanya bisa memuat balance sampai $100, selain itu anda juga tidak dapat melakukan withdraw balance anda dari akun tersebut.

Karena tidak semua orang bisa memiliki kartu kredit maka solusi terbaiknya adalah menghilangkan limit paypal dengan Virtual Credit Card (VCC). Untuk hal itu anda bisa mencari sendiri mengenai informasinya.

Baiklah, saya rasa artikel kali ini mengenai Bagaimana Cara Membuat Akun Paypal cukup sampai disini ! Semoga bermanfaat

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *